Wednesday, December 5, 2012

Mengukur Diri..... "Nalipak Maneh"

Sewaktu kecil sering sekali mendengar kalimat "kudu nalipak maneh atuh.......", ini adalah ungkapan peribahasa dalam basa sunda yang artinya kurang lebih bahwa kita harus bisa Mengukur Diri atau Introspeksi Diri. Istilah introspeksi diri bukanlah sesuatu yang asing di telinga kita, tapi terkadang hati kita enggan memaknainya.

Terkadang kita hanya pandai sebagai penilai orang lain,bahkan kita lupa menilai diri kita. Sehingga yang terjadi adalah kita tidak bisa mengukur diri kita,tidak bisa "nalipak maneh". Lupa bahwa kemampuan kita tidak jauh lebih baik dari orang lain. Kemampuan kita terbatas, bahkan bisa jadi lebih buruk dari orang lain.

Kenapa ada peribahasa "Ibarat Pungguk Merindukan Rembulan", mungkin saja si Pungguk ini tidak bisa "nalipak maneh" sehingga dia dengan kemampuan dan keadaannya yang sangat terbatas itu berharap pada rembulan yang secara logika tak mungkin dia dapatkan.

Ahh... khan manusia harus punya cita-cita besar........Benar, sangat setuju. Bercita-cita besar dengan segala keterbatasan diri itu baik ketika tidak melibatkan kepentingan orang lain di dalamnya. tapi kalau bercita-cita besar tanpa mengukur kemampuan dirinya dan melibatkan kepentingan orang lain, Sehingga menghilangkan kontrol sosialnya apakah itu BIJAKSANA?....

Introspeksi / mengukur diri tidak hanya berkaitan dengan masalah-masalah dunia, tapi untuk kehidupan abadi kelak. pengetahuan tentang diri merupakan kunci pengetahuan tentang Tuhan. Yang dimaksud “mengetahui diri” bukanlah mengenali bentuk luar diri kita, bukan pula tentang sekadar tahu bahwa kalau kita lapar harus makan. Pengetahuan tentang diri yang sebenarnya adalah pengetahuan tentang siapakah kita? Dari mana kita datang? Ke mana kita pergi? Di manakah sebenarnya kebahagiaan dan kesedihan?

Dunia memang aneh..Banyak orang tak sadar dengan keterbatasan kemampuannya memaksakan  sesuatu hal dengan congkaknya. Merasa diri lebih bisa padahal kemampuannya tidak seberapa..Makanya saya ingat ungkapan orang-orang sewaktu kecil..."Ari Hirup Teh Kudu Nalipak Maneh"......

2 comments: